Ada Wahana Baru di SnowBay Waterpark TMII

SnowBay Waterpark TMII rupanya memiliki sebuah permainan terbaru yang diberi nama SnowBay Water War. Seperti apa?
Diungkapkan Eka Priyono selaku Promotion & Event Officer SnowBay Waterpark TMII, SnowBay Water War adalah sebuah permainan perang-perangan per kelompok. Yang mana tiap kelompok memakai helm dibalut kertas berbentuk lingkaran, plus pistol air.
“Satu kelompok terdiri dari tiga sampai enam orang mas. Dan itu mereka perang-perangan, siapa yang bisa bertahan (lingkaran kertasnya tidak tertembak), kelompok itulah yang menang. Itu seru banget mas,” ucap Eka di SnowBay Waterpark TMII, Jakarta, baru-baru ini.
Ditambahkan Eka, SnowBay Water War bakal dilakukan pihaknya setiap weekend (Sabtu-Minggu). Dan menariknya, semua pengunjung yang datang bisa ikut memainkan permainan ini tanpa membayar alias gratis.
Tanda dimulainya permainan ini, nanti aku turun ke area SnowBay Water War, terus woro-woro dulu. Biasanya main sekitar jam 11 siang atau jam setengah 2. Per sesi 5-7 menit mas,” beber Eka penuh semangat.
Lebih detail, Eka mengatakan bahwa SnowBay Water War ini baru mulai digaungkan pada pertengahan Desember 2017 lalu. Namun demikian, lanjut Eka, animo pengunjung sudah luar biasa.
“Masih anget juga kan, animonya seru banget. Pas dimainkan, campur, ada anak SMP, SMA, campur dewasa sama remaja, ada keluarga juga, kompaknya, seru sih gitu,” ujar Eka sumringah.