Gunung Kidul Siap Dijadikan Alternatif Pembangunan Bandara

0
Copyright: http://www.angkasapura1.co.id
Copyright: http://www.angkasapura1.co.id

Ditengah terhambatnya pembangunan bandara di Kabupaten Kulon Progo, pemerintah Kabupaten Gunung Kidul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta mengaku siap menyediakan lahan untuk bandara. Hal ini diungkapkan oleh Wakil Bupati Gunung Kidul Immawan Wahyudi pada Rabu, 24 Juni 2015.

Dikutip dari Antara, walaupun mengaku siap, namun Immawan tetap membutuhkan dukungan dari Bupati. “Kalau Bupati berkenan, saya secara pribadi mendukung sekali,” kata Immawan. Ia menambahkan, bila bandara dibangun di Gunung Kidul, maka akan meningkatkan sektor ekonomi dan mendukung pariwisata yang saat ini sedang digarap oleh pemerintah. Selain itu, ia memprediksi tidak akan ada penolakan dari warga karena di Gunung Kidul lebih terbuka dalam hal pembangunan.

Sebelumnya, rencana pembangunan bandara di Kabupaten Kulon Progo mendapat penolakan dari warga. Bahkan gugatan sekelompok masyarakat yang tergabung dalam Wahana Tri Tunggal (WTT) tersebut dimenangkan oleh Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Hal ini membuat Kabupaten Gunung Kidul menjadi lokasi alternatif pembangunan bandara.

Namun Immawan mengaku jika memang nantinya bandara akan dibandung di Kabupaten Gunung Kidul, perlu dilakukan kajian yang mendalam dikarenakan kontur wilayahnya yang berbukit-bukit. Pembangunan bandara baru di wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta untuk mengurangi kepadatan lalu lintas udara di Bandara Adisucipto Yogyakarta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *