Kalender Pariwisata Bali Akan Dimeriahkan Pameran Mobil Klasik

0
chevroletfleetmaster1-33ad6-2561_2651-t598_26

Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia ( PPMKI) Bali akan segera menggelar Bali Classic Motor Show ( BCMS) 2 tahun 2017 ini. Setelah sukses di tahun 2016, kegiatan di tahun ini akan tampil berbeda.

Pameran Bali Classic Motor Show trsebut akan dikombinasikan antara kecintaan pada mobil kuno dengan pariwisata.

“Tahun ini kita akan mengangkat tema ‘Tourism and Motoring’ karena bagaimanapun mobil- mobil kuno jadi saksi perkembangan pariwisata di Bali,” kata ketua panitia BMCS 2 Gde Agus Mahendra Pendit.

Agus mengatakan bahwa animo wisatawan sangat tinggi untuk berkunjung ke BMCS. Dengan keunikannya yang menjadi daya jual melalui mobil klasik memang punya pasar tersendiri apalagi di dunia pariwisata Bali. Oleh karena itu tidak salah bahwa BMCS kini secara permanen masuk dalam kalender pariwisata Provinsi Bali untuk jangka waktu lima tahun ke depan.

“Ajang BMCS sudah masuk sudah masuk kalender resmi pariwisata. Jadi tiap tahun selama lima tahun ke depan dalam kalender pariwisata sudah ada agenda pameran mobil klasik di Bali tiap tanggal 14-23 Agustus,” papar Agus.

BMCS 2017 akan digelar pada 14-23 Agustus 2017 berlokasi di parkiran Lotte Mart, Denpasar. Dengan berkolaborasi dengan pariwisata sehingga konsep pameran tahun ini akan disesuaikan dari sisi penataan ruang.

Both-both masing-masing mobil yang dipamerkan nantinya akan ditata dengan konsep pariwisata seperti pantai, gunung atau desa adat. Panitia penyelenggara sudah melakukan seleksi secara ketat untuk peserta yang nantinya akan mengisi pameran. Jika tahun 2016 diikuti 110 mobil dan 54 sepeda motor klasik, maka tahun 2017 dibatasi masing-masing 50 dikarenakan untuk menjaga kualitas pameran.

Penasehat PPMKI Bali yaitu Josh Darmawan mengatakan panitia akan membatasi usia kendaraan maksimal keluaran tahun 1970. BMCS akan menampilkan kendaraan prewar yang merupakan kendaraan keluaran tahun 1908, tahun 1920-an sampai keluaran 1940-an. Juga ditambahkan kendaraan keluaran pasca perang yang diproduksi antara tahun 1950 sampai dengan 1970.

“Panitianya melakukan seleksi ketat mulai dari usia, keaslian spare part sampai nilai sejarahnya juga,” ujar Josh.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *