Keren! Banyuwangi Sajikan 77 Event Wisata di 2018

0
WhatsApp Image 2018-02-01 at 06.36.47 (2)

Kalender event Kabupaten Banyuwangi diluncurkan di Kementerian Pariwisata hari ini. Untuk tahun 2018, akan ada 77 event wisata di Banyuwangi.

Sebanyak 77 event sudah disiapkan dalam Banyuwangi Indonesia Festival 2018. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi kinerja dari Bupati Abdullah Azwar Anas dan jajarannya yang datang langsung hari ini.

“Menetapkan Banyuwangi sebagai kota festival terbaik di Indonesia. Terpilih dengan 77 event. Per minggu ada 1 event,” kata Arief di Balairung Soesilo Soedarman, Kemenpar, Jakarta, Kamis (1/2/2018).

Menurut Menpar Arief akan ada impact langsung dan tidak langsung dalam membuat sebuah event. Maka dari itu setiap event akan dihitung nilai penyelenggaraannya.

“Apakah pendapatannya naik juga kebahagiannya. Karena semacam ini culture industry. Itu nilainya tinggi. Saya meyakini Indonesia bisa memenangkan culture industri. Pertanian tetap kalah dengan tetangga. Industri susah menang dengan China,” jelas pria yang juga kelahiran Banyuwangi itu.

Oleh karenanya, pihaknya harus memikirkan lebih jauh apa yang harus dilakukan. Mengevaluasi soal atraksi sudah tidak menjadi masalah, lalu atraksi juga sangat bagus.”Dan aksesnya, kalau Bandara Ngurah Rai tutup kita lari ke Banyuwangi dan Lombok. Paling mungkin Banyuwangi dibangun bandara internasional. Penginapan tidak ada masalah. Jadi semua tingkat dunia,” urai Arief.

Sementara Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menjelaskan, Banyuwangi Festival yang telah digelar rutin sejak 2012 bisa menjadi panduan bagi wisatawan yang ingin menikmati beragam potensi wisata Banyuwangi.

”Banyuwangi Festival kami yakini sebagai cara ampuh untuk meningkatkan awareness orang pada Banyuwangi. Dan sudah terbukti, banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara menikmati aneka atraksi wisata di Banyuwangi Festival,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *