Kisi-Kisi Dunia Showbiz Jeremy Thomas

0
1

Hari pembekalan ke-8 karantina Miss Earth Indonesia 2016 kedatangan selebriti yang sangat berpengalaman yaitu Jeremy Thomas. Meskipun pembekalan di malam hari, namun para finalis masih tetap bersemangat dan antusias. Berbeda dengan hari-hari sebelumnya pembekalan hari ini para finalis benar-benar terlihat terpukau karena Pak Jeremy adalah seorang selebriti yang mempunyai kharisma. Topik yang disampaikan mengenai dunia entertain.

Untuk memasuki dunia hiburan, sebagai calon entertainer haruslah memaksimalkan sesuatu yang kita punya dengan kemampuan yang sangat dikuasai. Kesempatan itu tidak tahu kapan dan dimana bisa jadi orang sukses. Tidak ada rumus pasti untuk menjadi terkenal dan faktor luck tidak bisa di ukur. Contohnya seperti Sule dan Tukul yang sudah ngetop. Tapi hal tersebut tidak mungkin terkenal dan tidak ada effort. Orang terkenal bisa karena 2 hal; prestasi atau euphoria.

Contohnya euphoria seperti Norman Kamaru. Orang terkenal mempunyai modal atau bisa disebut dengan kapital. Kapital ada 2 jenis, yaitu tangible dan intangible. Tangible adalah faktor fisik seperti rambut panjang, tinggi, cantik, dan lain-lain. Sedangkan intangible adalah attitude, tekad, dan sikap.

Musuh dari keberhasilan adalah diri sendiri. Kita harus melakukan hal yang baik hingga tujuan tercapai. Kita harus memahami diri sendiri, jangan dipaksakan dan berjalan di rel yang tepat. Semua berawal dari audisi atau casting.

Casting adalah ilmu probabilitas. Casting dilihat dan dinilai begitu cepat. Harus siap mental dan tidak ada yang pasti dari sebuah casting, kita harus siap dengan apapun konsekuensinya, contoh apabila tiba-tiba sudah mau syuting tetapi dibatalkan. Bukan menjadi tidak semangat dan menjadi tidak percaya diri, namun harus terus berusaha.

Bernostalgia dengan menceritakan pengalaman Pak Jeremy, berkali-kali gagal dalam casting namun terus maju, hingga sering muncul di banyak drama sinetron dengan totalisme berakting. Pesan yang disampaikan untuk mendapatkan link yang baik adalah mencari management yang bagus dan jelas. Meminta konfirmasi lewat email apabila lolos seleksi casting. Yang harus diingat adalah keberuntungan tidak bisa diukur dan kita harus berusaha semaksimal mungkin.

 

Penulis: MUNA AGNITA/ Finalis no.25

munaagnita.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *