Presiden Tinjau Kesiapan Alutsista TNI di Pangkalan TNI AU Iswahjudi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau kesiapan alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI di Pangkalan TNI AU Iswahjudi, Kabupaten Magetan pada Jumat, (08/03/2024). Peninjauan ini menjadi agenda pertama Presiden dalam kunjungan kerjanya ke Jawa Timur.
Tutur mendampingi Presiden di antaranya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo, Presiden melihat kesiapan tiga pesawat tempur TNI AU, termasuk pesawat F-16 dan T-50.
Dalam penjelasannya kepada Presiden, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo menyoroti peningkatan kemampuan pesawat F-16 AM/BM.
““Sama-sama F-16, tapi keduanya berbeda kemampuan karena F-16 AM/BM yang di tengah itu sudah mengalami peningkatan kemampuan avionic dan struktur. Kami menamakan dengan F-16 EMLU. Rencana akan 10 pesawat, sekarang 7 pesawat,” ujar KSAU.

Dengan peningkatan ini, pesawat F-16 AM/BM dapat menggunakan amunisi cerdas, berpandu, dan bahkan dapat melaksanakan beyond visual range. Sementara, pesawat F-16 C/D juga akan ditingkatkan kemampuannya, sesuai dengan kedatangan pesawat Rafale yang direncanakan pada tahun 2026.
Tidak hanya itu, Presiden Jokowi juga tertarik pada pesawat T-50, pesawat latih buatan Korea yang kini telah dilengkapi dengan radar dan senjata. “Pesawat T-50 ini memiliki persenjataan yang cukup mumpuni,” jelas KSAU.

Sebagai puncak acara, Presiden Jokowi menyaksikan penampilan atraksi udara yang mengesankan, menampilkan pesawat udara dan helikopter yang melakukan aksi pelepasan bantuan dari udara. “Kami melaksanakan kegiatan dropping ini bisa digunakan operasi perang maupun operasi militer selain perang,” ujar KSAU, menyampaikan kesiapan TNI dalam menghadapi berbagai tantangan.
Kunjungan Presiden Jokowi ini tidak hanya sekadar meninjau alutsista, tetapi juga menunjukkan komitmen pemerintah untuk memperkuat pertahanan negara dan meningkatkan kesiapan TNI dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan.