Resmi Diluncurkan, Pendaftaran Audisi Miss Cosmo World Indonesia 2023 Mulai Dibuka

0
IMG_0051 (1)

Miss Cosmo World Indonesia 2023 resmi diluncurkan. Peluncuran kontes kecantikan bergengsi tersebut dikemas dalam acara jumpa pers yang dilangsungkan  di Hariston Hotel & Suites, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (11/03/2023)

Hadir pada acara ini, yakni Founder Miss Cosmo World Carrie Lee, Owner Hariston Hotel & Suites Haris Chandra, Putri binaan Yayasan EL JOHN Indonesia  Josi Lim (Miss Chinese Indonesia Culture 2022), dua  finalis Miss Mega Bintang Indonesia 2023 yaitu Michelle Putri Ayu dan Valerie Avril serta Nadia Tjoa (Miss Face Of Humanity 2022).

Peluncuran ini, menandakan dimulainya pendaftaran audisi Miss Cosmo World Indonesia 2023. Pendaftaran dibuka  hingga bulan Juni 2023. Pemenang audisi akan mewakili Indonesia di kontes Miss Cosmo World 2023 yang diselenggarakan di Malaysia pada November mendatang.

Founder Miss Cosmo World Carrie Lee mengatakan pemenang Miss Cosmo World 2023 akan mendapatkan uang tunai sebesar 100 ribu US Dollar ( Rp. 1.550.255.000,) dan 200 ribu dollar dalam bentuk produk.

Untuk kriteria yang berhak mengikuti audisi ini diantaranya Wanita berusia 18-28 tahun,  mampu berbahasa English dan Mandarin. Untuk pendaftaran dapat mengontak langsung media sosial resmi Miss Cosmo World seperti Instagram dan Facebook.

Untuk Indonesia sendiri pernah meraih gelar tertinggi di kontes Miss Cosmo World 2023 yakni pada tahun 2018. Saat itu Indonesia diwakili oleh Delvia Wirajaya. Diharapkan untuk wakil Indonesia pada tahun ini dapat mengulang kesuksesan di tahun 2018.

Owner Hariston Hotel & Suites Haris Chandra memberikan dukungan terhadap audisi Miss Cosmo World Indonesia 2023. Saat diwawancarai oleh Josi Lim, Haris menceritakan perkenalannya dengan Carrie Lee.

Perkenalan itu terjadi di Aceh pada tahun 2004. Saat itu, Aceh sedang dilanda bencana hebat yang tsunami. Kehadiran Carrie Lee di Aceh untuk menghibur para korban tsunami dan Haris melihat apa yang dilakukan Carrie Lee saat mulia sekali dan  hingga saat ini persahabatan Haris dan Carrie Lee terus terjalin. Haris pun siap membantu sesuai dengan kemampuannya  untuk  ajang Miss Cosmo World.

Haris menilai Miss Cosmo World merupakan kontes yang bermanfaat bagi pengembangan generasi muda. Di ajang tersebut, para finalis akan dibina agar dapat menjadi wanita yang tangguh dan independent.

Haris berharap para pemenang audisi Miss Cosmo World Indonesia 2023 yang mewakili Indonesia di kontes Miss Cosmo World 2023 dapat memperkenalkan Indonesia dari segala hal mulai dari budaya, kearifan lokal hingga Pariwisata.

“Saya mengharapkan siapa pun yang mewakili Indonesian untuk tampil di Miss Cosmo World 2023 bisa cerita atau story tentang Indonesia dalam segala hal bahwa Indonesia itu indah dan dikenal oleh dunia. Dan kepada pemenangnya saya mengharapkan dapat melihat dunia hingga nanti saat kembali dapat membangun Indonesia,” kata Haris.

Miss Cosmo World telah digelar sebanyak enam kali. Kontes ini merupakan  kontes kecantikan internasional yang berbasis di Kuala Lumpur yang terdiri lebih dari 20 negara di seluruh dunia. Tujuan Miss Cosmos World adalah untuk memilih wanita modern kontemporer yang mandiri dan bersemangat dalam hidup dengan kualitas kepemimpinan yang baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *