EconomicHeadline News

Sekda Sulsel Minta Pemda Beri Perhatian Khusus Pengadaan Barang dan Jasa

Biro Pembangunan dan Pengadaan Barang dan Jasa Pemprov Sulsel, melaksanakan Rapat koordinasi (Rakor) unit kerja pengadaan barang/jasa (UKPBJ) di Hotel Four Point By Sheraton, Selasa (17/7)

Rakor yang berlangsung selama dua hari ini, diikuti oleh perwakilan seluruh kabupaten dan kota se-Sulsel. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Lembaga kebijakan barang/jasa pemerintah (LKPP) dan perwakilan Komisi Pembertasan Korupsi (KPK).

Penjabat Sekretaris Pemprov Sulsel Tautoto Tanaranggina mengatakan, pemerintah kabupaten dan kota harus memberikan perhatian serius terkait pengadaan barang dan jasa.

Perhatian serius itu dapat berupa penguatan kelembagaan dan sumber daya pengadaan barang dan jasa di kabupaten dan kota, maupun di tingkat Provinsi Sulsel.

“Tidak dapat dipungkiri memang perlu adanya satu upaya untuk lebih meningkatkan kualitas aparat pengelola layanan barang dan jasa di kabupaten/kota dan provinsi,” kata Tautoto usai membuka Rakor tersebut.

Menurut Tautoto, Rakor UKPBJ dapat menjadi momen meningkatkan kapasitas dan kapabilitas personel dan lembaga pengadaan barang dan jasa.

Hal penting yang mesti dicapai adalah menciptakan koordinasi pengadaan barang dan jasa, yang sifatnya transparansi, efektif, efisien, dan akuntabel.

Sehingga, tidak menimbulkan masalah dengan pihak ketiga, yakni, para perusahaan dalam proses pengadaan barang dan jasa.

“Karena terjadi di beberapa Kabupaten yang viral di salah satu kabupaten diblok oleh perusahasn soal pengadaan barang dan jasa,” ujar Tauoto.

Forum ini dharapakan dapat meningkatkan koordinasi antar kabupaten/kota. Termasuk agar menyiapkan kantor, peralatan dan personil.

“Kalau kurang kita anggarkan untuk tahun berikutnya, dan ini saya harapkan penting kedepannya,” ujar Tautoto.

Sementara itu, Kepala Biro Pembangunan dan Jasa Perencanaan Barang dan Jasa Sulsel Muhammad Parawansa menyampaikan, agar dalam pengadaan barang dan jasa, bisa efektif, efisien dan akuntabel.

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button