Yoga Sebanyak 3600 Orang di Bali Pecahkan Rekor MURI

0
Copyright: bostonmagazine.com
Copyright: bostonmagazine.com

Provinsi Bali baru-baru ini memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia dengan mengumpulkan sebanyak 3600 orang untuk melakukan olahraga yoga. Pemecahan rekor tersebut digelar di Lapangan Puputan Margarana Renon, Denpasar, bertepatan dengan peringatan hari yoga internasional yang diperingati di seluruh dunia setiap 21 Juni.

Dikutip dari Antara, rekor yang dicetak ini mengalahkan rekor sebelumnya yang tercatat pada tanggal pada 17 Mei 2015 oleh salah satu bank badan usaha milik negara (BUMN) dengan jumlah peserta sebanyak 3348 orang di tiga kota serentak.

Acara tersebut digelar oleh Konsulat Jenderal India di Denpasar bersama dengan instansi-instansi terkait dan pecinta olahraga pernafasan dan olah fisik itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *