Makna HUT RI ke-78 Tahun Menurut Putri-putri Binaan Yayasan El John Indonesia

0

Putri Kopi Indonesia 2023 Hilda Karolina, Putri Pariwisata Nusantara Intelegensia 2023 Yesika Katarina, dan Putri Pariwisata Nusantara Best Presentation 2023 Dara Sabella membeberkan makna HUT Republik Indonesia yang sudah memasuki usia ke-78 tahun.

Yesika mengungkapkan, makna proklamasi kemerdekaan bagi generasi milenial dan generasi Z yaitu membentuk suatu identitas nasional, di mana sejak kemerdekaan, Indonesia telah membangun jati diri dan karakter sebagai sebuah negara yang berdaulat.

“Identitas ini tidak hanya mencakup aspek sejarah dan budaya, tapi juga nilai-nilai seperti kesatuan keragaman, dan semangat gotong royong. Kita selaku generasi milenial dan generasi Z, berharap dapat berperan penting dalam mempertahankan dan memperkuat identitas nasional ini,” kata Yesika.

Tidak hanya itu, Yesika juga mengatakan bahwa ketika menghadapi arus globalisasi dan teknologi yang semakin canggih, generasi muda tetap harus mengakar pada nilai-nilai luhur bangsa, serta tidak melupakan akar budaya dan sejarah yang telah membentuk Indonesia.

Untuk itu, Yesika turut memajukan Indonesia dengan cara berkontribusi pada sektor pendidikan di Indonesia.

“Saya melakukan mentoring kepada pelajar atau mahasiswa yang ada di Indonesia untuk melanjutkan pendidikannya,” kata Yesika.

Tidak jauh berbeda dari Yesika, Dara mengatakan bahwa makna HUT RI adalah merayakan kemerdekaan Indonesia, sekaligus memperingati para pahlawan yang telah berjuang agar Indonesia bebas dari para penjajah.

Selain itu, makna merdeka menurutnya adalah ketika Indonesia tidak ada lagi pungutan liar (Pungli), pendidikan terjamin untuk anak bangsa, kesehatan terjamin, dan hilangnya korupsi dari Indonesia.

“Harapan saya kepada Indonesia yang sudah memasuki usia ke-78 tahun seperti tema tahun ini, yaitu terus melaju untuk Indonesia maju. Tema ini merefleksikan semangat bangsa Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan dan pembangunan di Indonesia, dan mewujudkan Indonesia dari negara berkembang menjadi negara maju,” ucap Dara.

Dara berkeinginan menjadikan Indonesia sebagai negara maju dengan cara memajukan perekonomian di Indonesia.

“Saya sebagai Putri Pariwisata Nusantara Best Presentation 2023, ingin memajukan ekonomi Indonesia melalui bisnis saya dan membuka lowongan pekerjaan sebanyak-banyaknya di Indonesia,” tutur Dara.

Hal yang sama diungkapkan oleh Hilda. Menurutnya, makna HUT RI yaitu sebagai simbol kemenangan yang menandakan bahwa segala bentuk pengorbanan para pahlawan Indonesia, telah berhasil di medan pertempuran.

“Di mana saat Indonesia memiliki musuh pada zamannya atau common enemy, baik secara langsung maupun tidak langsung, Indonesia akan memiliki satu rasa yaitu rasa cinta dan bangga terhadap Indonesia,” kata Hilda.

Hilda berharap, Indonesia yang telah berusia 78 tahun dapat menjadi negara yang lebih maju, serta masyarakat cinta terhadap tanah air.

“Saya berharap agar seluruh masyarakat Indonesia terutama generasi muda Indonesia untuk lebih peduli dan bangga terhadap budaya dan pariwisata Indonesia, serta keindahan pariwisata Indonesia dapat dikenal sampai ke penjuru dunia,” ucap Hilda.

Putri Binaan Yayasan El John Indonesia ini, turut berkontribusi memajukan Indonesia dengan mendatangi sekolah-sekolah. Hal ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat belajar kepada generasi muda agar dapat mencapai impian dan cita-cita. Tidak hanya itu, Hilda juga ingin mengembangkan pariwisata Indonesia, terutama di daerah tempat tinggalnya, yaitu Sumatera Utara.

“Saya ingin mengajak seluruh masyarakat untuk membersihkan tempat-tempat wisata, serta saya akan menggunakan media sosial untuk mempromosikan wisata Indonesia,” kata Hilda.

Pada Rabu (17/8/2023), Hilda, Yesika, dan Dara menghadiri upacara kemerdekaan Indonesia dan upacara penurunan bendera yang diadakan di Lapangan Astaka Pancing. Hilda mengungkapkan rasa senang dan bangga bisa menyaksikan prosesi upacara kemerdekaan.

“Tentunya sangat bangga bertemu langsung dengan Wali Kota, Gubernur, dan Wakil Gubernur dikarenakan saya dapat langsung berbicara dan mendapat ilmu dari beliau tentang bagaimana mengembangkan wisata yang ada di Sumatera Utara serta Indonesia,” ucap Hilda.

Pada kesempatan itu, turut hadir Wali Kota Medan Bobby Nasution; Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi; Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah; Putri Presiden Joko Widodo Kahiyang Ayu; Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Sumateda Utara Zumry Sulthony; Ketua DPRD Sumatera Utara Baskami Ginting; Ketua TP PKK Sumatera Utara Nawal Lubis; Miss Supraglobal Gus Ryzia Nabila Sitorus; dan petinggi serta pejabat lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *