Resmi Digelar di Lapangan Banteng, Festival Raya Indonesia 2024 Suguhkan Konser Musik Gratis Hingga Wisata Kuliner

0

Bagi Anda yang mencari hiburan gratis dan meriah, Festival Raya Indonesia 2024 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, adalah tempat yang wajib dikunjungi. Festival yang baru pertama kali diselenggarakan ini akan menghadirkan serangkaian acara menarik dalam suasana yang menyenangkan, mulai dari konser musik hingga pameran kuliner dan ekonomi kreatif.

Festival Raya Indonesia 2024 resmi dibuka pada Jumat, (30/08/2024), dan akan berlangsung hingga Minggu, 1 September 2024. Mengusung tema “Pekan Rekreasi Jakarta,” festival ini diselenggarakan oleh DPD Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) berkolaborasi dengan Satgas Toilet Indonesia, serta mendapat dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta.

Lapangan Banteng, yang memiliki luas 5 hektar, disulap menjadi lokasi festival yang menawarkan berbagai aktivitas yang bisa dinikmati tanpa biaya masuk. Dengan suasana terbuka yang nyaman, acara ini bertujuan untuk memberikan hiburan dan pengalaman budaya yang kaya kepada masyarakat Jakarta.

Selama tiga hari penyelenggaraan festival, pengunjung dapat menikmati konser musik dari artis-artis ternama dan band berbakat. Line-up acara mencakup penampilan dari Mint Band, Jemari Band, Wisnu and Friends, Elmatu, DJ Halimah, dan Sun of Monday. Tidak ketinggalan, band terkenal seperti Lyla dan Juliet Project, Gugun Blues Shelter, serta BRUTAL yang digawangi oleh Bimo dan Bagus NTRL juga akan memeriahkan panggung utama.

Para pengunjung akan dimanjakan dengan beragam genre musik, mulai dari pop, rock, blues, hingga DJ set yang energik, menjadikan festival ini sebagai tempat yang ideal untuk para pecinta musik. Selain itu, pertunjukan seni dan budaya seperti tarian daerah juga akan menjadi bagian dari acara, menambah kekayaan pengalaman budaya yang ditawarkan.

Festival Raya Indonesia 2024 juga menampilkan pameran ekonomi kreatif yang menonjolkan berbagai produk inovatif dari pengusaha kreatif lokal. Pengunjung bisa menjelajahi stan-stan yang menawarkan kerajinan tangan, produk fashion, teknologi terbaru, dan berbagai barang unik lainnya. Pameran ini memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk mendukung usaha kecil dan menengah di Indonesia, serta menemukan produk-produk yang tidak biasa dan berkualitas.

Tidak hanya musik dan seni, festival ini juga menjadi surga bagi pecinta kuliner. Festival Kuliner yang digelar sebagai bagian dari acara menyajikan beragam pilihan hidangan dari seluruh dunia. Dari makanan tradisional Indonesia yang menggugah selera hingga masakan internasional yang eksotis, pengunjung dapat menikmati berbagai rasa dalam satu tempat.

Sekretaris DPD Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) DKI Jakarta, Boyke Dwi, mengatakan selain mengisi HUT ke-79 Kemerdekaan RI, event ini dihadirkan untuk memberikan kontribusi positif bagi pariwisata di Jakarta.

“Digelar acara ini berawal dari kita sering  berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta. Dari Dinas Parekraf, mereka menginginkan kita, asosiasi parekraf, untuk menyelenggarakan event sebagai bagian dari perayaan 17 Agustus,” ujarnya saat diwawancarai tim liputan EL JOHN Media, di lokasi event Jumat (30/08/2024).

Menurut Boy Festival Raya Indonesia 2024 bukan hanya sekadar pertunjukan hiburan, tetapi juga merupakan sarana untuk mempromosikan berbagai tempat wisata yang ada di Jakarta, seperti Ancol dan Taman Mini Indonesia Indah. Boyke berharap, dengan adanya festival ini, masyarakat Jakarta dan pengunjung dari luar kota akan lebih sadar akan keberagaman dan keunikan destinasi wisata yang ada di ibu kota.

“Ya, kami berharap dengan adanya event ini, masyarakat Jakarta pun tahu bahwa ada beberapa destinasi wisata yang patut dikunjungi di Jakarta. Mungkin selama ini mereka merasa tidak ada alasan khusus untuk pergi ke tempat-tempat tersebut. Jadi, kami ingin memberikan informasi dan dorongan agar mereka lebih mengenal dan mengunjungi tempat-tempat wisata di Jakarta,” tambahnya.

Hal senada disampaikan Bendahara  DPD PUTRI DKI Jakarta Florentina Panti R. Ia mengatakan selain untuk memajukan pariwisata DKI Jakarta, Festival Raya Indonesia dihadirkan untuk memotivasi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk memperkenalkan produk-produk unggulannya, sehingga dapat merasakan dampak positif yang dirasakan para pelaku UMKM.

“Jadi, ujung-ujungnya adalah pemberdayaan ekonomi. Dinas Pariwisata DKI bersama asosiasi PUTRI, Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia, bertujuan agar festival ini lebih bermanfaat dalam hal pemberdayaan UMKM serta pelaku pariwisata,” tambahnya.

Menurut Florentina, festival ini tidak hanya berhenti di tahun ini, namun akan dirancang menjadi kalender acara tahunan, yang diharapkan dapat semakin meriah dan memberikan dampak positif yang lebih besar setiap tahunnya.

“Kami akan menjadikan Festival Raya Indonesia sebagai kalender off event tahunan yang diselenggarakan oleh DPD PUTRI DKI Jakarta. Kami berharap acara ini semakin ramai dan dapat memotivasi organisasi-organisasi lain untuk melakukan hal-hal serupa,” ujar Florentina.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *