ICBC dan Delegasi Henan Gelar Pertemuan Bahas Rencana Kerja Sama Bidang Industri dan Teknologi

Indonesia China Business Council (ICBC) menggelar pertemuan dengan delegasi Henan Department of Industry & Technology di kantor ICBC, Plaza Maspion, Jalan Gunung Sahari, Jumat (03/11/2023).
Ada 13 orang dari Delegasi Henan yang datang ke kantor ICBC. Kedatangan mereka dipimpin oleh Deputy Director Henan Department of Industry & Technology Cheng Guoping dan diterima oleh pengurus ICBC, di antaranya Ketua Harian ICBC Ali Husein dan Wakil Sekjen ICBC Suryawan Wijaya serta di damping beberapa anggota ICBC.
Dalam pertemuan ini, kedua belah pihak membahas rencana kerja sama di bidang industri dan teknologi. Dari Delegasi Henan memaparkan potensi yang dimiliki Provinsi Henan, Tiongkok.
Henan adalah salah satu provinsi terbesar di Tiongkok, terletak di bagian tengah negara tersebut. Provinsi ini memiliki banyak potensi dan keunggulan yang membuatnya menjadi salah satu pusat pertumbuhan ekonomi dan kebudayaan di Tiongkok.

Henan memiliki sumber daya alam yang kaya, termasuk batubara, bijih besi, timah, dan berbagai mineral lainnya. Sumber daya ini telah menjadi landasan bagi perkembangan industri di provinsi ini, termasuk industri baja dan logam.
Henan juga dikenal sebagai “Lumbung Padi Tiongkok” karena memiliki lahan pertanian yang subur. Provinsi ini adalah salah satu produsen utama beras, gandum, jagung, dan berbagai jenis sayuran. Pertanian yang produktif ini mendukung ketahanan pangan Tiongkok dan menyediakan lapangan kerja bagi jutaan petani.
Provinsi Henan juga berfokus pada pengembangan industri tinggi, termasuk teknologi informasi, otomotif, peralatan listrik, dan energi baru. Ini menciptakan peluang besar dalam sektor ini.

Deputy Director Henan Department of Industry & Technology Cheng Guoping mengatakan Henan siap untuk bekerjasama dengan Indonesia melalui ICBC dalam hal meningkatkan teknologi untuk berbagai bidang seperti mobil listrik, mesin processing dan lain-lain.
Henan ingin melakukan transfer teknologi dengan industri yang ada Indonesia melalui penerimaan beasiswa kepada calon tenaga kerja Indonesia. Hal ini penting agar tenaga kerja Indonesia dapat menjadi tenaga kerja yang unggul, bermutu dan melek teknologi mutakhir.

Ketua Harian ICBC Ali Husein menyambut baik rencana kerja sama ini. Ia menilai Henan merupakan salah satu provinsi yang menopang perekonomian di Tiongkok, seperti di bidang teknologi dan pertambangan. “Magnesium itu 50 persen untuk seluruh Tiongkok diproduksi oleh Provinsi Henan,” kata Ali Husein.
Ali Husein menjelaskan saat pertemuan telah ditawarkan kepada delegasi Henan untuk berinvestasi di Indonesia. Investasi ini , menjadi kelanjutan dari penerimaan beasiswa untuk calon tenaga kerja Indonesia agar nanti setelah menyelesaikan pendidikannya, para tenaga kerja Indonesia siap membantu Perusahaan di Henan yang akan berinvestasi di Indonesia.

Menurut Ali Husein, pertemuan ini akan kembali digelar untuk menyusun payung hukum agar nantinya kerja sama bisa terarah termasuk kerja sama dalam menggelar pameran.
“Jadi kita sedang susun suatu kerja sama MoU, supaya dengan adanya payung hukum itu kita bisa lebih cepat dan lebih terarah seperti ingin mengadakan pameran, jadi ini kalo ada MoU bisa lebih tepat untuk kerjasamanya,” ujar Ali Husein.