Indonesian Day di Istanbul, Hadirkan Sajian Kuliner Hingga Pertunjukan Seni Budaya
Keragaman dan semarak Indonesia kembali digelar KJRI Istanbul dalam kegiatan “Indonesian Day: Food Bazaar, Cultural Perfomances and Diaspora Talks” di kantor baru KJRI Istanbul yang berlokasi di Besiktas, Turki (09/09/2021). Menitikberatkan pada pemberdayaan ekonomi diaspora Indonesia, KJRI Istanbul menghadirkan UKM warga Indonesia diaspora yang berdomisili di Istanbul untuk menyajikan ragam kuliner nusantara.
Sebanyak 500 pengunjung baik warga asing yang merupakan Friends of Indonesia dan warga Indonesia hadir menyemarakkan Indonesian Day. Kegiatan tersebut berlangsung dengan meriah dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku. Pengunjung juga disuguhi pertunjukan kebudayaan Indonesia yang diasuh KJRI Istanbul yaitu Pencak Silat, Tari Cendrawasih dari Bali serta Tari Betawi oleh Gita Seni dan Budaya Indonesia.
KJRI Istanbul juga menghadirkan kegiatan perluasan pelayanan kepada warga asing dan warga Indonesia melalui kegiatan yang dikemas dalam “Bincang Kekonsuleran”. Melalui “Bincang Kekonsuleran” warga dapat berdialog langsung dengan Pelaksana Fungsi Konsuler KJRI Istanbul terkait isu seputar pernikahan, izin tinggal dan izin kerja. Para pengunjung yang tertarik dengan upaya penguatan berbagai jenis usaha/bisnis oleh diaspora di Turki juga mengikuti “Diaspora Talks” yang menghadirkan pembicara-pembicara warga Indonesia diaspora yang sukses merintis bisnisnya di Istanbul dari beragam usaha seperti kuliner, minuman dan bisnis ekspor impor.
Kesuksesan penyelenggaraan Indonesian Day ini didukung oleh seluruh lapisan Komunitas Masyarakat Indonesia di Istanbul serta Friends of Indonesia yang tidak beranjak mengikuti dari awal hingga akhir rangkaian kegiatan.
Konsul Jenderal RI di Istanbul, Imam As’ari mengatakan, “Bekerja sama dengan seluruh lapisan masyarakat Indonesia diaspora dan Sahabat Indonesia, KJRI Istanbul akan terus meningkatkan dan memperluas pelayanan serta melakukan upaya penguatan ekonomi diaspora Indonesia melalui platform Marmara Diaspora Network.” Seluruh upaya KJRI Istanbul ini ditujukan sebagai kontribusi pemajuan dan penguatan ekonomi dan kepentingan Indonesia lainnya. (Sumber: KJRI Istanbul)