Para Delegasi Beri Apresiasi Penyelenggaraan ACCA ke-11
Acara ASEAN Chinese Clans Association (ACCA) merupakan platform penting yang bertujuan untuk mempererat hubungan antar negara di kawasan Asia Tenggara dan Tiongkok serta meningkatkan pemahaman budaya, sosial, dan ekonomi.
Pada tahun ini, ACCA mengangkat tema “Empowering the World” yang diadakan di Jakarta, di mana Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) dipercaya menjadi host conference, bekerja sama dengan ACCA Sekretariat yang berbasis di Thailand.
Berbagai rangkaian acara ACCA berlangsung dari tanggal 8 hingga 11 Desember 2024. Salah satu kegiatan menarik adalah penanaman pohon di Taman Budaya Tionghoa Indonesia (TBTI) di kawasan Taman Mini Indonesia Indonesia Indah (TMII) pada Selasa (10/12/2024).
Kegiatan ACCA ini mendapat sambutan hangat dari para delegasi yang hadir. Seperti yang diungkapkan oleh Caehiew, Ketua Hubungan Komunikasi Marga Qiu Asia, bahwa penanaman pohon ini bisa hidup dalam jangka waktu yang lama.
“ACCA ini memang empowering the world especially for the youth, for the young people of Marga Tionghoa,” ucap Caehiew.
Caehiew berharap, acara ini dapat membangkitkan semangat anak-anak muda Tionghoa untuk memajukan ekonomi Asia.
Sementara itu, Nathan Co, Genealogy Adviser of Genealogy Society Singapore serta Founder of Chinese Ancestry Research FB group mengaku senang bisa hadir dan menjadi bagian dalam kegiatan ACCA.
“Ini adalah ACCA kedua yang saya hadiri dan saya sangat senang karena ACCA ini sangat baik dengan perencanaan yang baik pula dan berarti.
Nathan berharap, acara ACCA dapat melebarkan sayapnya agar semakin dikenal luas oleh masyarakat dan menjadi lebih inklusif.
Beh Po Teik, Vice President Federation of Malaysian Chinese Surnames Associations, mengatakan bahwa ia baru pertama kali bergabung menjadi anggota ACCA dan ke depannya ingin mengikuti ACCA.
“Tahun depan akan diselenggarakan di Kamboja, jadi saya akan terus bergabung di tahun 2025,” ucap Beh Po Teik.