Bus Wisata Gratis yang Lengkapi Pariwisata DKI Jakarta

Keberadaan Bus City Tour di DKI Jakarta selama ini telah dianggap dapat membantu meningkatkan pariwisata. Pasalnya, bus ini memudahkan wisatawan baik nusantara atau mancanegara mengenal lebih banyak tentang Ibu Kota.
Meski tidak mengantarkan wisatawan ke semua tempat yang diinginkan, bus ini mengantar ke tempat-tempat wisata utama. Perjalanan dengan bus ini dimulai dari Bundaran Hotel Indonesia (HI), Monumen Nasional (Monas), Masjid Istiqlal, Balai Kota DKI Jakarta, dan banyak lagi destinasi lainnya.
Keberadaan bus ini terbukti sangat membantu dalam usaha mengenalkan pariwisata di DKI Jakarta dan juga menjadi nilai lebih bagi para wisatawan untuk berkunjung dan menikmati waktunya di DKI Jakarta. Namun pada kenyataannya, armada bus tingkat ini perlu ditambah agar wisatawan tidak kesulitan menaikinya dan tidak perlu lama-lama menunggu.
Bahkan keberadaan bus City Tour Jakarta ini semakin dilengkapi sekarang dengan bus Wisata Malam Jakarta yang juga gratis. Bus tingkat berkapasitas 69 kursi itu tak ubahnya seperti bus wisata keliling kota seperti di Singapura, Kuala Lumpur, Hongkong, London, dan beberapa kota dunia lainnya.
Ketika mencoba kenyamanan interior mewah yang melekat di Bus Wisata TransJakarta itu, dijamin lupa berdiri. Bahkan, bisa tidur nyenyak tanpa gangguan.
“Selain dari segi desain dan operasional, bus tingkat wisata gratis ini juga dilengkapi dengan audio yang menjelaskan latar belakang bus berikut satu orang pendamping satgas on board atau pengawal tur,” tambah Direktur Utama PT Transjakarta, Budi Kaliwono di Jakarta.
Bus Wisata Malam Jakarta kian diminati oleh masyarakat Jakarta. Masyarakat dari berbagai elemen seperti sudah tak sabar menjelajahi rute bus dengan tiga tema berbeda.
Yang ingin menikmati seni dan kuliner, masyarakat ataupun wisatawan bisa memilih bus bertema “Art and Cullinery. Bus dengan tema ini, bisa dinikmati secara gratis mulai pukul 13.00 WIB hingga 23.00 WIB.
Dua bus lainnya, “History of Jakarta” dan “Shopping Experience/Jakarta Modern”, juga siap melayani pengunjung menuju museum, lokasi-lokasi bersejarah dan tempat wisata belanja yang ada di Jakarta.
Kedua rute ini beroperasi mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB pada hari Senin sampai Sabtu dan pukul 12.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB pada hari Minggu.
“Jadi, begitu bus lewat Balai Kota misalnya, seluruh layar dan suara di dalam bus akan menceritakan sejarah Balai Kota. Begitu bus lewat Museum Nasional, dia akan ngasih tahu dan cerita apa itu Museum Nasional. Begitu seterusnya,” tutup Budi Kaliwono.