Dewan Juri Berikan Apresiasi Kepada PPJI yang Memadukan Perayaan HUT Ke-4 Dengan Kompetisi Adu Bakat

0
IMG_0367

Para Dewan Juri Adu Bakat Orang Jambi mengapresiasi terobosan Perkumpulan Perantau Jambi Indonesia (PPJI) dalam mengemas perayaan HUT PPJI  keempat dengan memadukan kompetisi bernyanyi. Apresiasi itu, diantaranya disampaikan oleh  Hasan Karman.

Walikota Singkawang periode 2007-2012 ini, menilai hanya PPJI yang memiliki ide seperti ini,  sehingga acara perayaan HUT tampil luar biasa menariknya  dan tidak monoton. Ide ini juga dapat membantu mencari potensi yang dimiliki masyarakat Jambi.

“Saya sering hadir juga undangan seperti ini, merayakan hari ulang tahun perkumpulan, biasanya hanya kumpul-kumpul, kemudian makan-makan dan pidato saja. Tetapi saya melihat PPJI ada satu nilai plus yaitu dia melemparkan kepada semua perantau orang Jambi untuk adu bakat, ini yang mesti kita berikan apresiasi. Karena setiap perantau itu pasti mempunyai bakat mereka dan kalau dilombakan, pasti memunculkan banyak potensi-potensi atau bibit-bibit yang bisa dinaikan. Saya pikir, saya sambut positif terobosan PPJI ini,” kata Hasan Karman saat diwawancarai tim liputan EL JOHN News usai perayaan HUT PPJI ke-4 di  Golden Sense International Restaurant,  area Mangga Dua Square, Jakarta Utara, Sabtu (10/09/2022).

Hasan Karman  berharap ide cemerlang ini dapat dipertahankan agar masyarakat Jambi dapat menjadikan PPJI sebagai wadah untuk mengasah bakat dan keterampilan dalam bernyanyi. Setelah mendapatkan potensi yang dimiliki masyarakat Jambi,  PPJI diharapkan dapat membinanya agar kedepan masyarakat yang berpotensi tersebut dapat berbicara banyak di kancah nasional maupun internasional.

“Harapan saya tentu mereka meningkatkan prestasi itu dan PPJI sebaiknya punya suatu pengurus yang membina mereka dan melatih mereka kalau perlu mengundang orang yang pakar untuk mengajari atau menambah nilai plus pada mereka sehingga penampilan mereka tambah bagus,” ujar Hasan Karman.

“Fungsi perkumpulan harus ada fungsi pembinaan,  jangan hanya sekedar kumpul-kumpul tanpa pembinaan. Jangan ada kegiatan yang sekali setahun terus selesai. Jadi sepanjang tahun harus ada pembinaan,” tambah Hasan Karman.

Apresiasi kepada PPJI juga dilontarkan  dewan juri lainnya yakni Ruby Herman. Director Program EL JOHN TV ini menilai acara perayaan HUT PPJI Keempat menunjukan bahwa anggota PPJI begitu solid dan memiliki rasa peduli terhadap bakat-bakat yang dimiliki masyarakat Jambi.

“Ini yang luar biasa dari PPJI, menurut saya PPJI ini kompak ya dari pengurusnya dari orang-orang di belakang yang memberikan dukungan itu kompak sekali, sehingga terlihat ga sekedar perkumpulan saja tetapi saling mendukung satu dengan yang lain  dan juga bisa memberikan warna dan suasana yang berbeda tetapi menjadi satu. Nah ini uniknya, semoga PPJI semakin kompak terus, semakin harmonis, semakin berkarya  dan memberikan yang terbaik,” terang Ruby Herman.

Ruby Herman mengaku kagum melihat bakat bernyanyi yang ditunjukan peserta Adu Bakat Orang Jambi. Penampilan mereka di atas panggung tidak kalah dengan artis papan atas.

“Penampilan mereka juga sangat-sangat baik sekali dengan persiapan yang sangat matang. Saya rasa ini latihannya lama  banget dan detail banget baik performance-nya dan juga secara penampilannya dan bajunya, serta cara menyanyinya keren-keren semua,” tutur Ruby Herman.

Ruby Herman berpesan kepada peserta Adu Bakat Orang Jambi termasuk pemenang untuk terus berkarya dan memanfaatkan ajang diselenggarakan PPJI untuk menambah pengalaman.

“Pesan kepada  pemenang terus berkarya, karena ini hanya permulaan, pastinya ada step-step berikutnya  dan kita memberikan karya yang terbaik untuk Indonesia dari Jambi. Pokoknya PPJI all the best,” ungkap Ruby Herman.

Sementara itu, Wakil Sekjen PPJI Wani Sabu merasa bangga melihat bakat yang ditampilkan peserta Adu Bakat Orang Jambi. Penampilan mereka patut diberikan apresiasi karena dapat menyuguhkan suara yang begitu merdu.

“Tadi para peserta tidak kalah dengan artis ya, semua orang bisa tampil dengan luar biasa, dan mereka semangatnya juga bukan hanya tampil di PPJI tetapi tampil di EL JOHN TV karena akan masuk TV. Untuk seluruh peserta kalian luar biasa untuk yang belum menang tidak apa-apa, kalian sudah bisa masuk ke babak final ini itu sudah luar biasa, jadi tahun depan di coba lagi,” ujar Wani Sabu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *