Dibuka Gubernur Sulsel, Musyawarah Nasional ke-VII PSMTI Hari Ini Resmi Dimulai

Musyawarah Nasional (Munas) ke-VII Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) hari ini, Senin (21/03/2022) resmi dimulai. Event akbar ini, dibuka langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman di Phinisi Ballroom Hotel Claro, Makassar, dengan menabuhkan alat musik tradisional tambur.
Turut mendampingi Gubernur saat membuka Munas, diantaranya Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN) Surya Tjandra, Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sujana, Pejabat Kodam XIV Hasanuddin yang mewakili Pangdam XIV Hasanuddin, Kepala Kejaksaan Tinggi Negeri Sulsel Raden Febrytrianto, Walikota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto Ketua Umum PSMTI David Herman Jaya dan Ketua Panitia Penyelenggara Munas ke-XIV PSMTI Wilianto Tanta.
Munas dihadiri seribu lebih peserta dari 26 Provinsi serta Kabupaten/Kota. Acara ini menerapkan protocol kesehatan ketat kepada peserta yang hadir. Munas ke-VII ini mengambil tema ‘Bersatu Hati Menjadikan PSMTI Mandiri dan Tangguh’.
Pembukaan Munas diawali laporan dari Ketua Ketua Panitia Penyelenggara Munas ke-VII PSMTI Wilianto Tanta. Dalam laporannya, Wilianto menyampaikan kegiatan Munas bersama rangkaian kegiatannya. Kemarin kita sudah melaksanakan program vaksinasi massal di dua tempat yakni di Makassar dan Gowa. Untuk di Makassar kegiatan vaksinasi masih berlangsung hingga Selasa besok,” kata Wilianto.
Setelah laporan dari Ketua Panitia, acara pembukaan Munas dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Umum PSMTI David Herman Jaya. Dalam sambutannya, David mengajak suku Tionghoa Indonesia bersama seluruh komponen bangsa untuk terus berjuang berusaha dan berkarya dalam melaksanakan hak dan kewajiban membangun negara kesatuan Indonesia menuju masyarakat adil makmur
“Oleh karena itu, Mari kita Singkirkan semua hambatan dan menyatukan hati serta langkah kita agar organisasi Indonesia ini dapat berdiri secara mandiri dan tangguh dalam berkarya nyata,’ sambung David.
Pada kesempatan ini, David mengucapkan terima kasih kepada panitia Munas dan PSMTI Sulsel yang bekerja keras dalam mempersiapkan pelaksanaan Munas
“Kepada seluruh panitia dan PSMTI Sulawesi Selatan, saya ucapkan terima kasih atas kerja keras saudara sekalian yang begitu luar biasa untuk mempersiapkan segalanya demi kesuksesan Munas dan saya sangat bangga, Munas dapat dilaksanakan di kota yang Indah ini yakni Makassar,” ungkap David.
Sementara itu, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengucapkan selamat kepada PSMTI atas terselenggaranya Munas ke-VII ini. PSMTI bagi orang nomor satu di Sulsel ini, merupakan mitra setia Pemprov dalam menyukseskan pembangunan di Sulsel.
Menurut Gubernur Andi, tidak sedikit bantuan yang diberikan PSMTI kepada masyarakat Sulsel. Perhatian PSMTI kepada masyarakat yang membutuhkan begitu besar sehingga tidak ragu lagi dalam membantu meringankan beban masyarakat.
“Kalau kami data, itu bantuan paling banyak datang dari Marga Tionghoa, selalu ikut untuk membantu baik yang tercatat maupun yang tidak tercatat. Karena kenapa, karena mereka ini peduli kalau di sekitarnya susah. Bahkan mereka membantu saya sampai ke wilayah Sulawesi Barat,” kata Gubernur Andi dalam menyampaikan sambutannya.
Gubernur Andi mengungkapkan tak hanya bantuan sosial, namun PSMTI juga banyak berkontribusi dalam mendongkrak perekonomian di Sulsel, seperti membuka lapangan pekerjaan. Tentu upaya yang dilakukan PSMTI ini diharapkan dapat terus berlanjut, mengingat saat ini masih dalam kondisi pandemic Covid-19. Bahkan Gubernur Andi berjanji akan memberikan pelayanan seadil-adilnya bagi pelaku usaha yang ingin menanamkan modalnya di Sulsel.
“Kepada teman-teman pengusaha bahwa saya ini hadir sebagai wasit saja dan itu akan saya buktikan bahwa dalam pemerintahan ini, saya menghadirkan pemerintahan yang selalu fair kepada seluruh pengusaha yang ada dan Alhamdulillah Provinsi Sulawesi Selatan ini menjadi salah satu Pemprov yang mendapat kategori baik dalam pelayanan barang dan jasa,” ujar Gubernur Andi.
Ucapan selamat untuk penyelenggaraan Munas ke-VII PSMTI juga disampaikan sejumlah Menteri melalui tayangan video tron di antaranya Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir dan Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin.
Munas ke-VII akan dilangsungkan selama dua hari. Untuk Selasa besok (22/03/2022), agenda Munas akan memilih Ketua Umum PSMTI periode 2022-2026.