Dispar Jawa Barat Rangkul Pihak Swasta Buat Tempat Wisata Baru

Bicara tempat wisata di Jawa Barat tidak ada matinya. Banyak tempat wisata berhamburan di di Jawa Barat salah satunya Bandung. Meski tempat wisata di Bandung menjadi kunjungan favorit bagi wisatawan, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jabar mengajak pihak swasta untuk membuka objek wisata baru.
“Kami mendorong pihak swasta yang membuat spot-spot pariwisata, misalkan yang sudah di Citumang (Pangandaran),” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pemprov Jabar, Ida Hernida di Bandung, Jumat, 18 Agustus 2017
Ida mengakui untuk spot wisata di Jawa Barat masih kurang. Hal inilah yang perlu dipacu lagi agar Jawa Barat memiliki spot wisata tang tak kalah menariknya dengan daerah lain. Apalagi ada keinginan dari pihak swasta yang mau membuat spot wisata di Jawa Barat. Ida optimis ada prospek yang cerah jika swasta dilibatkan.Ia mencontohkan dukungan atas pembangunan skywalk hutan di Ciwidey Kab Bandung.
“Kami membuka ruang dengan memasilitasi untuk perijinan ke Perhutani. Yang skywalk pihak swasta masih rapat sama pihak Perhutani,” jelasnya.
Obyek wisata lain yang didorong Disparbud Jabar, bahkan sudah mulai beroperasi adalah Waterland di Kabupaten Cirebon, yang terletak di bibir pantai laut utara.
Ia yakin obyek wisata buatan itu akan menjadi magnet bagi para wisatawan. Ida menambahkan, pihaknya juga mendorong pengelola museum di sejumlah daerah untuk meningkatkan pelayanan dengan memperkaya koleksinya.
“Secara tidak langsung bertambahnya obyek wisata ini akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” ujar Ida.