Garuda Indonesia Jalin Kerjasama Dengan Trans Fashion
Garuda Indonesia dan Trans Fashion menandatangani kerjasama nota kesepahaman terkait pengembangan Customer Loyalty Program antar kedua institusi, dan dilakukan oleh Handayani selaku Direktur Niaga Garuda Indonesia serta Raj Kaul sebagai Chief Executive Officer (CEO) Trans Fashion Indonesia.
Kerjasama ini menguntungkan dua belah pihak, dimana pengguna jasa Garuda Indonesia yang telah menjadi member GarudaMiles akan mendapatkan berbagai penawaran khusus untuk berbagai produk retail pada seluruh merchant Trans Fashion Indonesia. Sementara bagi Trans Fashion kerjasama ini dapat memperluas share market produk retail mereka, khususnya terhadap kalangan traveler, dalam hal ini frequent flyer Garuda Indonesia yang gemar mengoleksi produk-produk fashion internasional.
Melalui kerjasama ini, para pengguna jasa Garuda Indonesia dapat menukarkan poin GarudaMiles sebesar 2500 miles untuk dapat ditukarkan dengan voucher potongan harga khusus pada merchant Trans Fashion Indonesia. Trans Fashion Indonesia memiliki beragam produk fashion retail dengan brand fashion internasional, seperti Aigner, Valentino, Giorgio Armani, Boss, Canali, Geox, Furla, Tod’s, Jimmy Choo, Salvatore Ferragamo, Red valentino, Versace Jeans dan masih banyak lagi. Saat ini Trans Fashion memiliki merchant di lebih dari 5 kota di Indonesia.