Go-Life Harapkan Bisa Menyamai Pelanggan Go-Jek

0
go

Foto: Go-massage.co.id

Aplikasi terbaru Go-Jek yang didirikan Nadiem Makarim, Go-Life, berharap bisa menarik minat masyarakat menggunakan layanan itu dengan antusias. Menyamai Go-Jek yang telah diunduh 33 kali oleh pengguna smartphone. Hal ini disampaikan Co-Founder Go-Life Dayu Dara ketika konferensi pers di Jakarta.

Go-Jek me-launching layanan Go-Life sejak awal Februari lalu dan berhasil mendapatkan 10 ribu unduhan di dua minggu pertama.

“Kalau bisa seperti Go-Jek, pengguna bisa sebanyak Go-Jek,” ujar Dara seperti dikutip dari Antaranews, Rabu (22/02/2012).

Go-Life merupakan layanan yang dijanjikan mampu memberikan kebutuhan masyarakat akan jasa tenaga profesional. Setidaknya ada 7.000 tenaga profesional yang meanawarkan jasa kebersihan (Go-Clean), otomotif (Go-Auto), kecantikan (Go-Glam) sampai terapis pijat (Go-Massage).

Demi memberikan pengalaman yang menyenangkan dan layanan maksimal, semua profesional mendapatkan pelatihan dan harus mempunyai latar belakang di bidang industri yang ditekuni. Misalnya terapis Go-Massage, minimal memiliki pengalaman selama 2 tahun. Selain juga jaminan integritas mitra yang harus menyertakan Surat Keterangan Catatan Kriminal (SKCK).

“Lalu, cek dokumen, kemudian interview tentang pengalaman dan tes praktik oleh advisor kami yang sudah berpengalaman 10-20 tahun, setelah lolos akan mengikuti pelatihan,” jelas Dara.

Selain mendapatkan komisi, mitra juga diberikan insentif dan program tambahan seperti pelatihan Bahasa Inggris.

Go-Life bisa diakses selama 24 jam oleh pengguna, bebas sesuai jasa yang menjadi kebutuhan mereka saat itu. Fitur pemesanan beberapa hari sebelumnya juga memudahkan perencanaan pelanggan ketika akan melakukan booking.

Go-Jek juga memberikan varian tambahan dari layanan yang mereka miliki. Pelanggan bisa memilih treatment hot stone massage, sport massage dan pregnancy massage dari layanan Go-Massage. Go-Glam pun tak ketinggalan menambahkan layanan bagi pelanggan yang menginginkan nail art, waxing, make up, hijab styling dan facial.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *