Harga Jual Emas Antam Merosot ke Posisi Rp638.000 per Gram

0

Harga emas PT Aneka Tambang Tbk pada perdagangan Rabu (28/2/2018) merosot Rp 4.000 ke posisi Rp 638.000 per gram. Tercatat pada perdagangan Selasa kemarin, harga emas batangan Antam berada di posisi Rp 642.000 per gramnya.

Sementara itu, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam berada di posisi Rp 569.000 per gram dari posisi sebelumnya di harga Rp 576.000.

Sedangkan harga emas Antam Antam bercorak batik dengan ukuran 10 gram dipatok Rp 6.497.000 atau Rp 649.700 per gram. Adapun, ukuran 20 gram di angka Rp 12.597.000 atau Rp 629.850 per gram.

Antam juga mengeluarkan emas edisi Idul Fitri. Untuk ukuran 1 gram, harga emas Antam ini dijual di harga Rp 714.000. Ukuran 2 gram dijual Rp 1.312.000 dan 5 gram dijual Rp 3.122.000.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *