Jawa Pulau Wisata Terbaik di Dunia Versi Travel+Leisure

0
f4024c571e5e09ce5e4049bc181500b1-borobudur-temple

Selain mengeluarkan daftar kota pelesir terbaik di dunia dan hotel terbaik, majalah perjalanan Travel + Leisure juga mengeluarkan daftar 15 pulau terbaik di dunia dalam artikel berjudul The Top 15 Island in The World.

Setiap tahunnya, Travel + Leisure mengeluarkan daftar ‘terbaik di dunia’. Daftar ini disusun berdasarkan ulasan para pembaca mengenai pengalaman mereka berlibur di kota-kota destinasi wisata, hotel, restoran, kapal pesiar, spa, maskapai penerbangan, dan aspek-aspek pariwisata lainnya.

Travel + Leisure menempatkan Jawa sebagai pulau terbaik di dunia tahun ini dengan total nilai 95.28. Pulau terpadat di Indonesia ini dipilih karena kekayaan sejarah dan budaya yang ada dari ujung Banten hingga Jawa Timur. Selain itu, Jawa juga memiliki beragam destinasi wisata alam yang menakjubkan bagi para wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Indonesia.

Posisi pulau Jawa ini mengungguli Bali sebagai pulau terbaik nomor dua di dunia dengan nilai 94.06. selain itu, ada juga pulau Lombok di posisi ke tiga dengan perolehan nilai 93.88.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *