Untar dan Yayasan EL JOHN Indonesia Perkuat Kerja Sama Tingkatkan Tridarma Perguruan Tinggi

0
WhatsApp Image 2024-05-27 at 13.03.45 (9)

Universitas Tarumanagara (Untar) dan Yayasan EL JOHN Indonesia kembali memperkuat kerja sama melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) baru.  MoU  ini ditandatangani langsung oleh Rektor Untar, Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., IPU., AE  dan Ketua Umum Yayasan EL JOHN Indonesia Martinus Johnnie Sugiarto, di sela-sela acara wisuda ke-83 Untar di Plenary Hall Jakarta Convention Center , Sabtu (25/05/2024).

Kedua belah pihak sepakat untuk bersama-sama meningkatkan pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi dengan mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya dan potensi yang dimiliki Untar maupun Yayasan EL JOHN Indonesia, sesuai tugas dan fungsinya.

Ruang lingkup nota kesepahaman ini mencakup, antara lain penyelenggaraan pendidikan, pelatihan dan penelitian. Kemudian penyelenggaraan pengabdian masyarakat, berupa event besar yang diselenggarakan Yayasan EL JOHN Indonesia yakni, Pemilihan Putri Bumi Indonesia, Putri Pariwisata Indonesia, Putra Putri Pariwisata Nusantara dan Miss Chinese Indonesia.

Ruang lingkup kerja sama tersebut selama ini berjalan mulus, karena Untar dan Yayasan EL JOHN Indonesia telah menandatangani MoU yang pertama pada 15 September 2021. Kegiatan saling mendukung yang selama ini berjalan di antaranya, Untar  selalu mengirim timnya untuk membantu Yayasan EL JOHN Indonesia dalam mengenali lebih jauh  karakter dan kepribadian para generasi muda yang ikut dalam kontes-kontes pageant yang digelar Yayasan EL JOHN Indonesia.

Kerjasama lainnya yang telah terjalin, adalah Yayasan EL JOHN Indonesia melalui unit kerjanya yaitu  EL JOHN Media selalu memberitakan kegiatan Untar .

 Prof Agustinus memberikan apresiasi atas kontribusi luar biasa yang telah diberikan oleh Yayasan EL JOHN Indonesia selama ini sebagai mitra Untar

“Yayasan El John Indonesia menjadi Mitra kita yang luar biasa, Mitra Untar yang support untar di berbagai macam event kegiatan dan selama ini kita kalau sudah baik dan kalau sudah baik harus dilanjutkan dan ditingkatkan,” ujar Prof. Agustinus.

Prof. Agustinus menyebut Yayasan EL JOHN Indonesia sebagai salah satu mitra untuk pemberitaan tentang Untar. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dalam penyelenggaraan acara bersama, yang diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat melalui berbagai platform yang dimiliki oleh Yayasan EL JOHN Indonesia, seperti televisi, media sosial, dan acara.

“Penyelenggaraan acara bersama tentu ini menjadi apa menjadi satu harapan kedepan keberlanjutannya, peningkatan kualitas kerjasamanya juga dampaknya kepada masyarakat melalui tv-nya El John, pemberitaan El John medsosnya El John event-nya El John dan kami terlibat,” tambahnya.

Selain itu, Rektor Untar juga menyoroti pentingnya kolaborasi dalam setiap acara dan kegiatan yang diselenggarakan. “Kolaborasi usaha negara kolaborasi ini jadi kata kunci karena kita kan tidak bisa bertumbuh berkembang sendiri harus ada stakeholder yang lain, yang mendukung pengembangan Untar maupun mitra,” tegasnya.

 Selain Yayasan EL JOHN Indonesia, ada 7 mitra Untar  yang ikut menandatangani MoU. Mereka, di antaranya RRI, PT Roda Mas, Universitas Negeri Yogyakarta dan Universitas Budi Luhur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *