Yayasan EL JOHN Indonesia dan MAX Berkolaborasi Luncurkan Kontes Mermaid & Merman Indonesia 2026

Yayasan EL JOHN Indonesia kembali menghadirkan inovasi baru dalam dunia beauty pageant nasional dengan meluncurkan ajang Mermaid & Merman Indonesia 2026. Kontes ini menjadi terobosan terbaru dari yayasan yang dikenal sebagai pemegang lisensi ajang pageant dunia terbanyak di Indonesia, sekaligus menandai perluasan peran beauty pageant sebagai media edukasi dan advokasi lingkungan.
Ajang Mermaid & Merman Indonesia 2026 resmi diperkenalkan kepada publik melalui acara peluncuran yang digelar di Jakarta pada Jumat (19/12/2025). Peluncuran tersebut dilakukan bertepatan dengan peresmian Marine Action Expo (MAX) 2026, sebuah pameran wisata bahari berskala nasional yang berfokus pada penguatan sektor kelautan, pariwisata, dan konservasi laut Indonesia.
Peluncuran dilakukan oleh Ketua Umum Yayasan EL JOHN Indonesia M. Johnnie Sugiarto, Inisiator MAX 2026 Nunung Hasan, Ketua Gabungan Usaha Wisata Bahari (Gahawisri) Ismail Ning serta Asisten Deputi Pertemuan, Perjalanan Insentif, Konvensi, dan Pameran (MICE) di Kementerian Pariwisata Yohanes De Brito Titus Haridjati.
Kolaborasi antara Yayasan EL JOHN Indonesia dan Marine Action Expo ini menghadirkan konsep pageant yang berbeda dari ajang kecantikan pada umumnya. Mermaid & Merman Indonesia tidak hanya menonjolkan penampilan dan pesona visual para peserta, tetapi juga mengedepankan nilai kepedulian terhadap laut serta komitmen terhadap pelestarian ekosistem bahari Nusantara.

Mermaid & Merman Indonesia 2026 akan diselenggarakan bersamaan dengan Marine Action Expo 2026 pada 24–26 April 2026, bertempat di Balai Kartini–Kartika Expo Center, Jakarta. Penyelenggaraan bersama ini diharapkan mampu menciptakan sinergi antara industri pariwisata bahari, komunitas kelautan, serta generasi muda yang memiliki ketertarikan dan kompetensi di bidang maritim.
Kontes ini dirancang sebagai ajang prestisius yang merayakan keindahan, ketangguhan, dan keunikan para mermaid dan merman Indonesia. Lebih dari sekadar kompetisi, Mermaid & Merman Indonesia mengusung misi besar untuk menumbuhkan kesadaran publik akan pentingnya menjaga laut sebagai aset strategis bangsa.
Dalam ajang ini, para peserta tidak hanya dinilai dari kemampuan mermaiding dan penampilan artistik, tetapi juga dari wawasan kelautan, pemahaman isu lingkungan, serta kapasitas kepemimpinan. Para finalis diharapkan mampu tampil sebagai ocean ambassadors yang membawa pesan pelestarian laut kepada masyarakat luas, khususnya generasi muda.
Melalui peran tersebut, para mermaid dan merman Indonesia akan menjadi duta yang mengampanyekan pentingnya menjaga kebersihan laut, melindungi terumbu karang, serta melestarikan budaya bahari yang telah menjadi identitas bangsa Indonesia sejak dahulu. Pendekatan kreatif ini diyakini dapat menjangkau audiens yang lebih luas dan membangun kedekatan emosional masyarakat dengan isu kelautan.

Ketua Umum Yayasan EL JOHN Indonesia, M. Johnnie Sugiarto, menegaskan bahwa kehadiran Mermaid & Merman Indonesia bukan sekadar program pendukung acara, melainkan dirancang sebagai ajang jangka panjang yang berkelanjutan. Menurutnya, sejak awal pihaknya meyakini bahwa kontes ini memiliki fondasi kuat untuk terus berkembang.
“Awalnya memang untuk mendukung Marine Action Expo, sehingga kami menggagas Mermaid & Merman Indonesia. Namun sejak awal saya tidak pernah berpikir bahwa ini hanya program sementara. Saya sangat yakin ajang ini akan berkelanjutan.,” ujar Johnnie.
CEO & Founder EL JOHN Indonesia ini menambahkan, ke depan Mermaid & Merman Indonesia akan diselenggarakan secara rutin dan terintegrasi dengan Marine Action Expo sebagai event besar wisata bahari nasional. “Setiap tahun ajang ini akan kami selenggarakan dan menyatu dengan event besar Marine Action Expo,” tambahnya.
Johnnie berharap ajang ini dapat menjadi pemicu tumbuhnya minat terhadap olahraga laut dan aktivitas bahari lainnya di kalangan masyarakat luas.
“Harapan kami sederhana tetapi besar, semakin banyak orang yang mencintai laut, belajar berenang, menyelam, dan menjadikan laut sebagai bagian dari hidupnya. Dari situ, kesadaran untuk menjaga dan melestarikan laut Indonesia akan tumbuh dengan sendirinya,” pungkasnya.

Inisiator MAX 2026, Nunung Hasan, mengungkapkan bahwa keputusan untuk menggandeng Yayasan EL JOHN Indonesia merupakan pilihan yang tepat, karena Yayasan EL JOHN Indonesia memiliki sedugang pengalaman dalam membina generas muda melalui kontes pageant.
“Alasan pertama kami berkolaborasi dengan Yayasan EL JOHN Indonesia adalah karena pengalaman mereka yang sangat luas dalam mengelola ajang pageant. Di bawah Yayasan EL JOHN Indonesia terdapat puluhan pageant, kurang lebih sekitar 50 ajang. Kalau kami harus memulai sendiri tanpa pengalaman, tentu akan sangat sulit,” ujar Nunung.
Selain pengalaman, faktor kekuatan jaringan media juga menjadi pertimbangan penting dalam kolaborasi ini. Nunung menilai Yayasan EL JOHN Indonesia memiliki ekosistem media yang lengkap dan terintegrasi.
“Alasan kedua, Yayasan EL JOHN Indonesia memiliki kekuatan media yang luar biasa, mulai dari media cetak, radio, hingga televisi. Jadi kolaborasi ini sudah seperti satu paket yang lengkap,” jelasnya.
Lebih jauh, Nunung menegaskan bahwa kerja sama ini juga didasari oleh hubungan profesional yang telah terjalin sangat lama antara dirinya dan Ketua Umum Yayasan EL JOHN Indonesia.
“Alasan ketiga, kami sudah bekerja sama sejak lama, kurang lebih sekitar 35 tahun. Jadi sudah saling memahami. Bahkan sering kali cukup dengan komunikasi singkat, kami sudah mengerti apa yang ingin dicapai masing-masing,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Gahaswiri Ismail Ning, menilai konsep Mermaid & Merman Indonesia sebagai pendekatan yang segar dan menarik dalam mempromosikan wisata bahari. Menurutnya, ajang ini mampu menjangkau masyarakat yang sebelumnya jarang berinteraksi langsung dengan laut.
“Bagi masyarakat yang mungkin belum terlalu sering beraktivitas di laut atau wisata bahari, kehadiran acara seperti pemilihan Mermaid & Merman Indonesia ini menjadi sesuatu yang menarik. Orang datang karena tertarik dengan acaranya, kemudian melihat, berkeliling, dan mulai mengenal dunia bahari,” ujar Ismail yang juga sebagai Wakil Ketua Umum KADIN Bidang Infrastruktur Wisata Maritim.
Ia menjelaskan bahwa pengalaman tersebut dapat memicu rasa ingin tahu yang lebih besar terhadap destinasi wisata laut. Dari sekadar menonton acara, masyarakat diharapkan terdorong untuk mencoba langsung wisata bahari melalui berbagai pilihan perjalanan.
“Dari situ, bisa muncul ketertarikan lanjutan, misalnya tertarik dengan paket wisata ke Kepulauan Seribu. Tidak semua orang, termasuk warga Jakarta, sudah pernah ke sana. Ajang ini bisa menjadi pemicu untuk menarik minat mereka agar mencoba wisata bahari secara langsung,” jelasnya.
Ismail menilai kolaborasi antara penyelenggara pageant dan pelaku industri pariwisata bahari merupakan langkah strategis dalam memperluas pasar wisata. Menurutnya, pengemasan acara yang menarik menjadi kunci utama dalam menarik perhatian publik.
“Pak Johnnie selalu mampu menghadirkan acara yang ramai dan dikemas dengan sangat baik. Karena itu, kolaborasi ini saya nilai luar biasa, karena memadukan kekuatan event kreatif dengan potensi besar wisata bahari,” ungkapnya.
Pendaftaran Mermaid & Merman Indonesia 2026 telah dibuka dan dapat dilakukan dengan mengakses tautan berikut: https://bit.ly/Mermaid_Mermain. Kesempatan ini terbuka bagi mereka yang siap berkomitmen menjadi agen perubahan bagi laut dan lingkungan sekitarnya.
Sebagai bentuk apresiasi, pemenang Mermaid & Merman Indonesia 2026 akan memperoleh hadiah utama berupa perjalanan eksklusif ke Maldives selama 7 hari 6 malam. Perjalanan istimewa ini mencakup berbagai aktivitas bahari serta program khusus yang memberikan pengalaman langsung menikmati dan mempelajari keindahan ekosistem laut dunia.
