Kemenpar dan Telkom Luncurkan Platform Digital Market Place

0
E_COMMERCE

Kementerian Pariwisata RI bersama PT Telkom Indonesia baru baru ini meluncurkan ITX (Indonesia Tourism Exchange). ITX ini merupakan platform digital market place dalam ekosistem pariwisata atau sebagai pasar digital yang mempertemukan buyer dan seller.

Menpar Arief Yahya menjelaskan lebih jauh, di era digital saat ini telah mengubah perilaku masyarakat yang menginginkan kebutuhan sesuatu serba cepat dan mudah, termasuk para wisatawan yang akan melakukan perjalanan (traveler); mulai dari mencari dan melihat-lihat informasi (look), kemudian memesan paket wisata yang diminati (book) hingga membayar secara online (pay) dilakukan secara digital.

“Gaya hidup wisatawan dalam mencari informasi destinasi, memperbandingkan antar produk, memesan paket wisata, dan berbagi informasi kini telah mereka lakukan secara digital. Dengan kata lain kini wisman melakukan search and share menggunakan media digital,” kata Menpar Arief Yahya.
Sebagai antisipasi terhadap perubahaan pasar tersebut, kata Arief Yahya, Kemenpar bekerjasama dengan PT Telkom baru-baru ini telah meluncurkan ITX (Indonesia Tourism Exchange). ITX ini merupakan platform digital market place dalam ekosistem pariwisata atau sebagai pasar digital yang mempertemukan buyer dan seller di mana semua travel agent, akomodasi, atraksi dikumpulkan untuk dapat bertransaksi. “ITX ini tampilannya seperti search engine atau mesin pencari; ada look-nya, pemesanan (book), maupun bayar (payment). ITX yang disediakan Telkom ini dapat diakses lewat smarphone sehingga mudah bagi para pengguna atau user dari pelaku usaha Biro Perjalanan Wisata (BPW) dan agen BPW untuk melakukan usaha. Kita harapkan pada triwulan II/2017 sudah operasional 100% dan semuanya digital,” kata Menpar Arief Yahya, yang pada kesempatan itu minta agar pelaku usaha perjalanan wisata yang tergabung dalam ASITA untuk memanfaatkan ITX.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *