sayuran

Anda ingin kurus namun tidak mau dengan diet yang sangat menyiksa. Badan yang ideal merupakan impian bagi semua orang, apalagi bagi anda yang memiliki kelebihan lemak. Orang yang menderita kegemukan disebabkan adanya penumpukan lemak yang berada dibawah kulit. Lemak itu sebenarnya terdapat di semua makanan yang kita makan setiap hari, namun anda juga harus mengetahui kalau lemak itu ada beberapa macam. Ada lemak hewani yang kita dapatkan dari daging dan ada juga lemak nabati yang kita dapati dari sayur. Orang yang kegemukan banyak mengandung lemak jahat yang didapat dari sering memakan makanan cepat saji, makanya sudah seharusnya orang yang menderita kegemukkan menghindari dari makanan yang banyak mengandung lemak tersebut. Anda dapat mengambil contoh nasi padang, burger, makanan yang berminyak dan masih banyak lagi makanan yang mengandung lemak jahat.

Bagi anda yang menderita obesitas, alangkah baiknya jika anda dapat selektif memilih makanan agar terhunfdar dari makanan yang berlemak. Nah ini ada beberapa makanan yang dapat membakar lemak anda. Brokoli merupakan makanan yang dapat mendukung program diet anda karena sayuran ini mengandung serat yang cukup tinggi sehingga akan bagus dalam menghilangkan lemak anda. Kemudian masih ada kayu manis, sebenarnya kayu manis merupakan salah satu makanan yang dapat dipilih oleh orang yang menderita diabetes tapi kayu manis ini juga dapat membantu anda dalam mengendalikan nafsu makan anda. Jadi anda tidak akan mudah lapar, untuk menikmati kayu manis ini anda dapat mengganti gula ketika anda akan minum yang manis-manis atau dapat dicampurkan juga ke dalam sereal anda.

Telur juga dapat membantu anda dalam mgurangi kandungan lemak anda, karena telur memiliki kandungan protein yang dapat menghancurkan lemak. Perlu anda ketahui juga kalau bagian putih telur merupakan bagian yang sangat banyak mengandung protein. Nah itukan baru makanan, ada juga nih beberapa minuman yang dapt menghancurkan lemak seperti jus alpukat yang seharusnya tidak menggunkan susu maupun gula ini dapat mengendalikan kolesterol anda karena mengandung lemak monosaturated. Kemudian jika anda penggemar kopi berbanggalah karena kaffein dari kopi juga dapat menghancurkan lemak yang terdapat di tubuh anda. Bagi yang penggemar teh juga turut berbangga karena minuman yang menjadi tradisi di jepang dan beberapa negra Eropa ini dapat menghancurkan lemak juga loh. Kandungan EGCG yang terdapat pada teh merupakan sejenis bahan antioksidan di dalam teh hijau menjadikan minuman ini sangat berkesan sebagai bahan pembakar lemak. Owh iya hampir lupa, kalau untuk minum teh disarankan minut teh hijau ya karena ada beberapa jenis teh juga loh yang perlu anda ketahui.

Tapi cara yang paling enak ketika kita akan mengurangi lemak kita sih dengan cara mengkonsumsi sayur dan buah-buahan setiap harinya. Hal tersebut sangat dianjurkan, karena banyak kandungan vitamin, protein maupun serat yang terkandung dari sayur dan buah. Bagi anda yang tidak suka sayuran, adna dapat membuatnya menjadi beberapa variasi seperti mebuat jus atau dapat di jadikan kudapan ketika anda sedang santai. Kalau anda ingin mengkonsumsi buah juga dapat melakukan hal yang sama, seperti dapat di buat jus, asinan maupun dapat anda makan langsung. Saran saja nih buat semuanya yang sedang menjalani program diet, ketika anda mau membuat jus di harapkan tidak mencampurnya baik dengan gula maupun susu karena bisa menyebabkan pertambahan lemak di tubuh anda. Bukannya anda menjadi kurus malah anda menjadai semakin gemuk,,,,hehehehehehe. Selamat menjalani dietnya dan tetap hidup dengan sehat yaa. (arf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *